Lowongan Kerja Medan. Loker Medan. Lowongan Kerja Medan Terbaru Agustus 2015 di PT Sarihusada Generasi Mahardhika atau Sarihusada Medan. oleh Medan Loker - Medanloker.com. Profil Perusahaan Tentang PT. Sarihusada adalah perusahaan multinasional yang memproduksi aneka jenis produk nutrisi untuk ibu dan anak dengan kantor pusat di Yogyakarta, Indonesia. Produk Sarihusada termasuk susu pertumbuhan SGM Aktif dan SGM Eksplor, susu ibu hamil dan menyusui Lactamil, minuman khusus ibu Hamil dan Menyusui SGM Bunda, serta susu pertumbuhan Vitalac.Produk dari mereka sudah memiliki standar dengan kelayakan internasional. Untuk awal berdirinya perusahaan SGM ini sudah ada sejak tahun 1954 yang mana saat itu perusahaan dihadirkan untuk / sebagai wujud nyata berjalannya Program Kecukupan Protein Nasional yang diselenggarakan oleh negara atau lebih tepatnya oleh pemerintah Indonesia yang bergabung dengan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Sarihusada merupakan bagian dari Danone Nutricia Early Life Nutrition, sebuah perusahaan nutrisi yang sudah berkembang dan memiliki kantor yang tersebar di beberapa negara di dunia dengan lebih dan berpengalaman lebih dari 100 tahun.SGM sudah memiliki karyawan lebih dari 1000 karyawan yang terdapat di seluruh penjuru Indonesia dan juga tercatat sudah mengoperasikan fasilitas untuk produksi di kawasan Yogyakarta dan Klaten, Jawa Tengah demi terwujudnya produk yang berkualitas untuk ibu hamil dan menyusui serta untuk anak-anak. Dibutuhkan segera PT. SARIHUSADA untuk ditempatkan di Area Sumatera Utara dengan persyaratan sebagai berikut:
1. Nutritionist Consultant (NC)
Nutrition Consultant merupakan sebuah posisi yang membutuhkan kemampuan yang baik di bidang gizi dan kesehatan, fleksibel, serta bisa memiliki kemampuan komunikasi yang hebat.
Kualifikasi:
- Pria atau wanita berusia maksimal 28 tahun
- Lulusan D III / S1 Gizi, Kesehatan masyarakat, Farmasi, Biologi
- Memiliki motor (bisa mengendarai motor)
- Mampu berkomunikasi, bekerja sama dengan baik dan Mampu berpresentasi dengan baik.
2. Administrasi (ADM)
- Menghandle administrasi di unit Marketing
Kualifikasi:
- Pria atau wanita berusia maksimal 28 tahun
- Pendidikan min D3 komputer & s1 semua jurusan/pengalaman di utamakan
- Mampu berkomunikasi, bekerja sama dengan baik dan Mampu berpresentasi dengan baik.
- Berpenampilan menarik
- Mempunyai pengalaman minimal 1 tahun
- Menguasai administrasi keuangan
- Mempunyai kemampuan menggunakan komputer MS Office
- Teliti dan jujur.
3. Nutritionist Promoter (NP)
- Bertugas untuk mendistribusikan produk ke praktisi kesehatan, product detailing, dan promosi product.
Kualifikasi:
- Pria atau wanita berusia maksimal 28 tahun
- Lulusan S1 All Major
- Memiliki motor (bisa mengendarai motor)
- Mampu berkomunikasi, bekerja sama dengan baik dan Mampu berpresentasi dengan baik.
- Memiliki personaliti yg baik ( motivasi tinggi, kreatif, persuasive dan responsif)
4. Puspa (SPG)
- Bertugas membantu dalam promosi produk SGM,
Kualfikasi:
- Wanita berusia maksimal 24 tahun.
- Lulusan min SMA.
- Berpenampilan menarik.
- Mampu berkomunikasi, bekerja sama dengan baik dan Mampu berpresentasi dengan baik.
- Memiliki personaliti yg baik ( motivasi tinggi, kreatif, persuasive dan responsif)
Bagi anda yang berminat dan juga tertarik dengan lowongan kerja diatas serta kriteria yang dibutuhkan sesuai dengan sifat dan pribadi yang anda miliki, maka langsung saja Kirim surat lamaran, CV, danpasfoto terbaru via email :
sgm.medanrecruitment@gmail.com
Catatan:
- Cantumkan ‘Kode Posisi- Nama Anda’ di subject email.
- Lamaran diterima selambat-lambatnya 29 Agustus 2015
- Selama Proses Rekrutmen PELAMAR TIDAK di Pungut Biaya apapaun,
- Abaikan jika ada Pihak-pihak yang mencoba meminta uang, dan Laporkan ke Medanloker.com
Bagikan
Lowongan Kerja Medan di PT Sarihusada Generasi Mahardhika Medan
4/
5
Oleh
Administrator